Cara Mencegah Mobil Dicuri Akibat Maraknya Pencurian Saat Ini

 

Salah satu tindakan criminal yang sangat ditakuti oleh pemilik mobil adalah pencurian. Meski ukurannya sangat besar dan beberapa memliki sistem keamanan. Mobil juga bisa dicuri dengan mudah. Apalagi pencuri zaman skerang tidak hanya modal nekat saja. Pencuri mobil saat ini juga memiliki teknologi untuk membuat aksi pencurian berjalan dengan lancar.

Pencurian mobil juga bisa terjadi karena adanya kesempatan bagi pencuri yang diarasa pas dan tepat. Biasanya pencuri menargetkan pada saat berada di daetah tertentu atau diparkiran tertentu. Biasanya pada saat melakukan pencurian seorang pencuri tidaklah sendiri.Ia membawa satu rekannya untuk memperlancar aksinya tersebut.

Misalnya salah satu pencuri masuk ke kolong mobil untuk memutus kabel yang terhubung dengan accu. Tujuannya untuk mematikan fungsi alarm mobil. Kemudian, rekannya membuka kap mesin dengan menggunakan kunci T dan menjebol lubang kunci kontak  memakai bor listrik. Kemudian menggantinya dengan sarang kunci baru.

Akhirnya, pelaku menyalakan mesin dengan kunci kontak yang telah disiapkan. Dengan melihat hal tersebut Wiring Forums akan memberikan tips cara mencegah mobil dicuri untuk Anda. Berikut tips supaya mobil Anda terhindar dari pencuri

Hal ini memanglah sepele dan orang sering menggampangkan masalah ini. Seperti saat mengambil barang di dalam rumah, tapi pintu mobil masih terbuka lebar di luar rumah. Lebih baik kunci mobil Anda meskipun hanya sebentar meninggalkan mobil Anda. Kecuali apabila didalam mobil Anda ada salah satu orang atau keluarga.

 

  • Menyimpan mobil Anda di garasi

Salah satu kebiasaan buruk yang sering dilakukan oleh masyarakat yang hidup di perumahan adalah memarkir mobil diluar rumah. Apabila Anda tidak memiliki garasi untuk menyimpan mobil Anda ketika malam hari, carilah penyewaan garasi terdekat.

 

  • Memilih lokasi tempat parkir

Pada saat Anda ingin memarkirkan mobil jangan memilih tempat sembarangan. Seperti saat di supermarket atau gedung sebaiknya memarkirkan kendaraan Anda di dekat pintu masuk. Selain itu juga pilihlah tempat parkir mobil yang ramai. Hal ini dikarenakan terdapat satpam yang selalu stand by di tempat parkir. Jadi akan lebih aman dan tenang tanpa rasa khawatir.

 

Apabila tempat parkir tersebut sudah penuh, maka carilah tempat yang berdekatan dengan cctv dan dapat terpantau secara maksimal oleh kamera tersebut. Pada umumnya tempat ini memiliki pencahayaan yang bagus. Hal tersebut dikarenakan tujuannya supaya dapat terlihat jelas oleh kamera cctv. Selain itu, jangan meninggalkan barang berharga di dalam mobil.

 

  • Menggunakan pengamanan tambahan

Dengan menambah alat pengaman tambahan pada mobil Anda dapat meminimalisir terjadinya pencurian. Meskipun pencuri bisa membobolnya, namun akan menambah waktu bagi pencuri tersebut. Sehingga bisa saja ada tukang parkir atau orang yang lewat melihat aksi tersebut.Hal tersebut tentunya membuat pencuri tidak jadi melakukan aksinya.

 

Anda dapat membeli alat pengaman tambahan mobil Anda di toko sparepart mobil.Missal, alarm mobil yang dapat berbunyi dengan keras ketika pintu mobil dibuka secara paksa.Selain itu Anda juga bisa memasang immobilizer yang dijadikan sensor kunci, kunci ganda pada setir mobil dan lainnya yang menurut Anda sangat ampuh.

 

  • Memasang kunci rahasia

Adapun tips aman dari pencuri selanjutnya adalah menyematkan kunci rahasia. Teknik ini bisa dibilang sangat ampuh dan efisien untuk melindungi mobil Anda dari pencuri. Terdapat banyak kunci rahasia yang dijual di pasaran dari model lama hingga yang telah menggunakan teknologi canggih.

 

  • Memberikan asuransi pada mobil Anda

Dengan adanya asuransi mobil, Anda bisa memberikan rasa keamanan yang lebih pada mobil Anda. Dalam kasus pencurian, asuransi mobil bertipe comprehension maupun total loss. Tipe tersebut dapat Anda gunakan untuk melindungi mobil Anda dari pencurian.

Perusahaan asuransi akan menanggung bebas finansial apabila Anda kehilangan mobil Anda. besar pertanggungannya tentu saja senilai harga mobil Anda.

 

  • Pasang pelacak kendaraan GPS

Tanamkan alat pelacak dengan teknologi GPS di dalam mobil pada spot yang tersembunyi. Alat GPS ada yang bisa tehubung pada mesin dan bisa mematikan mesin dari jarak jauh dengan aplikasi di ponsel. Anda dapat membeli alat pelacak kendaraan GPS di toko sparepart mobil dengan harga yang terjangkau.

Itulah tips cara mencegah mobil dicuri yang dapat Writing Forums kepada Anda. selain tips diatas, Anda juga harus selalu waspada kalau ada tanda-tanda kejahatan disekitar Anda. misalnya, ada orang mendadak mengikuti Anda. Kemudian juga ada orang yang sering mondar-mandir di area rumah Anda padahal orang tersebut bukan warga sekitar.

Jika Anda menemukan atau melihat orang dengan gelagat seperti itu lebih baik Anda awasi terus atau laporkan pada pihak keamanan setempat sekitar rumah Anda. Mobil adalah salah satu aset Anda yang berharga. Oleh karena itu, menjaga mobil Anda dari pencurian adalah suatu keharusan.

 

Scroll to top