Cara Membuat Kue Kacang Coklat Mudah Tanpa Mixer

Kue kering adalah salah satu cemilan yang banyak disukai oleh berbagai kalangan mulai dari anak-anak sampai orang dewasa. Kue kering ini banyak disukai karena penyimpanannya yang awet atau tahan lama. Aneka macam cemilan kue kering ini biasanya banyak diproduksi ketika mendekati momen hari raya Idul Fitri, salah satu kue kering favorit untuk momen lebaran adalah kue kacang.

Kacang tanah juga dapat dikreasikan menjadi cemilan yang enak favorit banyak orang. Kue kering kacang ini juga sangat mudah untuk dibuat dan dikreasikan dengan berbagai rasa seperti coklat. Kue kacang coklat juga bisa Anda coba buat sendiri dirumah dengan bahan-bahan yang sederhana serta mudah untuk dibuat bisa tanpa menggunakan mixer. Beberapa bahan-bahan dan cara membuatnya adalah sebagai berikut.

  • Bahan-bahannya :
  • 250 gr kacang tanah yang sudah disangrai dan dihaluskan
  • 200 ml minyak goreng merk apa saja
  • 300 gr tepung terigu
  • 200 gr gula halus
  • 50 gr butter merk apa saja
  • 50 gr coklat bubuk / 1 bungkus coklat bubuk ukuran kecil
  • 20 gr susu bubuk putih / 1 saset
  • 1 sdt baking powder
  • 1 butir telur
  • ¼ sdt garam
  • Cara membuat kue kacang coklat:
  • Campurkan minyak, gula, telur, dan kacang yang sudah dihaluskan kemudian aduk yang rata
  • Setelah sudah rata, campurkan garam, baking powder, dan butter kemudian aduk lagi sampai merata
  • Kemudian yang terakhir masukan coklat bubuk, susu bubuk, dan tepung terigu aduk lagi sampai merata.
  • Setelah itu, bentuk adonan seperti bola-bola sesuai ukuran yang Anda inginkan kemudian susun pada loyang yang sudah diolesi mentega, lalu ketika sudah terisi penuh pipihkan adonan tersebut.
  • Masukan loyang ke dalam oven, panggang dengan api kecil.
  • Tunggu sampai 30 menit, lalu kue kacang coklat sudah jadi.

Nah, itulah cara mudah dalam membuat kue kacang coklat kering tanpa menggunakan mixer. Bagi yang tidak memiliki oven juga bisa menggunakan Teflon yang sudah dilambari kertas nasi. Selamat mencoba.

Scroll to top