Makanan Khas Banjarmasin

Banjarmasin yang juga banyak dikenal sebagai kota seribu sungai ini, memiliki nilai tinggi. Sedangkan untuk kekayaan kulinernya banyak yang terkenal hingga ke pelosok negeri.

Pasti kamu penasaran kan? Langsung simak saja makanan khas Banjarmasin berikut ini.

1. Soto Banjar

Hampir setiap daerah yang ada di Indonesia memiliki soto dengan cita rasa khas masing-masing. Dan salah satu satu yang terkenal di Bajarmasin yaitu Soto Banjar.

Untuk kuahnya kaya akan rempah serta dilengkapi dengan telur asin, ayam suwir, lontong dan bahan lainnya. Jangan lupa untuk menambahkan jeruk nipis agar rasanya menjadi makin segar.

2. Nasi Itik Gambut

Makanan khas berikutnya yaitu Nasi Itik Gambut. Makanan ini dimasak dengan menggunakan bumbu khas dengan rasa pedas manis yang meresap hingga ke dagingnya.

Nasi Itik Gambut ini dibungkus dengan menggunakan daun pisang sehingga aroma khasnya akan lebih terasa.

3. Cacapan Asam

Makanan ini dibuat dengan menggunakan bahan buah-buahan yang di campur dengan bahan lainnya seprti asam jawa, bawang merah, canai rawit dan lain-lain.

4. Lontong Orani

Lontong Orani ini memiliki bentuk yang hampir sama dengan lontong pada umumnya. Makanan khas yang satu ini merupakan hidangan pendamping dari irisan labu, ikan gabus, telur yan di beri bumu kemerahan lalu diisiram dengan kuah santan yang gurih.

5. Mandai

Makanan khas yang satu ini bahan dasarnya kulit buah cempedak yang diawetkan. Mandai ini juga sangat populer hingga seringkali dijadikan sebagai oleh-oleh.

Scroll to top