Film Terbaik Tom Cruise Sepanjang Masa yang Amat Populer

Apabila Anda mencari aktor hollywood yang punya karir cemerlang dengan kemampuan actong dan paras yang tampan, pasti si ganteng Tom Cruise akan masuk dalam daftarnya. Bagaimaan tidak, aktor papan atas ini sangatlah stabil dalam meraih kesuksesan terutama dalam bidang berfilman. Banyak film yang dibintanginya mampu merajai box-office dengan capaian yang luar biasa.

Anda bisa tau lebih banyak mengenai film yang dibintangi oleh Tom Cruise ini dengan langsung mengunjungi filehippo.co.id sekarang juga. Menariknya, tak hanya karirnya dalam perfilman saja yang menarik untuk dibicarakan tetapi juga kehidupan pribadinya yang selalu menjadi santapan paparazi saking populer dan terkenalnya si Tom Cruise ini. Untuk melihat betapa memukaunya sepak terjang dari Tom Cruise ini, silahkan simak penjelasan singkat mengenai aktor tersebut dan beberapa rekomendasi film terbaik yang dibintanginya.

Mengenal Sosok Tom Cruise

Tom Cruise yang punya nama asli Thomas Cruise Mapother IV ini lahir di Syracuse, New York pada 3 Juli 1962. Walaupun saat ini ia sudah menjadi aktor terkenal, dulunya dia mengawali karirnya dengan menerima peran-peran kecil dalam film sampai akhirnya mampu seperti sekarang. Bahkan dirinya saat ini sudah tidak hanya menjadi aktor kenamaan saja tetapi juga sudah merambah menjadi produser beberapa film lewat perusahan film yang dipunyainya. Perusahaan tersebut bernama Wagner/Cruise Production yang berdiri tahun 1993.

Berkat bakatnya dalam dunia acting perfilman yang amat memukau, ia berhasil memenangkan sebanyak tiga kali Golden Globe Awards dan berhasil dinominasikan dalam Academy Awards. Tom Cruise sendiri dikenal dengan aktor yang identik dengan film bergenre action. Dalam menjalankan perannya pada berbagai film action yang dibintanginya, sering kali pada saat adegan berbahaya ia tidak menggunakan pemeran penganti. Hal ini menunjukan betapa berbakat dan berkualitasnya seorang Tom Cruise.

Kumpulan Film Terbaik Tom Cruise Sepanjang Masa

Melihat betapa berkualitasnya Tom Cruise, tentu akan sulit memilih film yang harus ditonton sesegera mungkin. Untuk itulah simak berikut ini beberapa film terbaik yang dibintanginya yang sukses dalam dunia perfilman global:

  1. Magnolia

Magnolia merupakan film Tom Cruise bergenre drama yang rilis ditahun 1999. FIlm bergenre drama ini merupakan karya dari Paul Thomas Anderson yang terbilang unik dan menarik. Berkat masin dalam film ini, Tom Cruise akhirnya berhasil masuk dalam Best Suppporting Actor di Academy Awards. Walaupun ia tidak berhasil meraih Oscar, tetapi  ia berhasil menang dalam pagelaran Golden Globe Awards karena film yang satu ini. Beberapa bintang lainnya yang turut meramaikan film Magnolia ini ada Philip Seymour Hoffman, WIlliam H. Mary, Julianne Moore sampai ada Alferd Molina.

  1. Rain Man

Berikutnya ada Rain Man yang menjadi film terbaik Tom Cruise sepanjang masa yang tak boleh dilewatkan. Kali ini ia bermain dengan Dustin Hoffman yang merupakan salah satu aktor kawakan dunia. Rain Man sendiri merupakan film bergenre drama yang disutradarai oleh Barry Levinson. Disini ia berperan sebagai Charlie Babbitt yang memperoleh warisan dari ayahnya guna menjaga kakaknya sendiri yang merupakan penderita autis.

Rain Man berhasil menghantarkan Tom Cruise merasakan kesuksesan besar dalam Academy Awards dan berhasil membawa pulang 4 Oscar langsung. Hal ini amatlah wajar karena para penontonnya akan dibuat tekesan dengan kisah dan kemampuan acting setiap pemainnya yang benar-benar luas biasa termasuk Tom Cruise ini.

  1. Seri Mission Impossible

Ketika dua rekomendasi film Tom Cruise yang sudah disebutkan sebelumnya bergenre drama, kali ini rekomendasi berikutnya adalah film dengan tema action, adventure dan thiller. Apalagi kalau bukan seris Mission: Impossible yang rilis sebanyak 6 kali yakni pada 1996, 2000, 2006, 2011, 2015 dan 2018. Film ini sendiri diangkat dari serial televisi berjudul Mission: Impossible yang tayang pada 1966 – 1973 di ABC. Melalui film inilah, Tom Cruise berhasil membuktikan kepada dunia kapasistasnya sebagai aktor papan atas.

Ada banyak adegan menarik yang pastinya berhasil diingat oleh siapa saja yang pernah menonton serial Mission:impossible ini. Misalnya saja ketika Tom Cruise yang berperan sebagai Ethan Hunt ini mendaki gunung terjal tanpa menggunakan tali, bergelantungan pada Burj Khalifa, sampai adegan ketika ia berusaha untuk masuk ke ruangan dengan tingkat keamanan yang amat tinggi. Anda akan dibuat berdebar terus setiap menonton aksi Tom Cruise pada series film ini.

  1. Edge of Tomorrow

Ingin melihat Tom Cruise berakting sebagai penakut dan pengecut tidak seperti pada film-film lainnya yang ia selalu tampil garang? Maka silahkan saksikan salah satu film terbaik aktor ini berjudul Edge of Tomorrow. Cerita dari film ini sendiri diambil dari Novel Jepang All You Need is Kill yang merupakan karya dari Hiroshi Sakurazaka. Edge of Tomorrow berhasil mendapatkan keuntungan yang besar dan juga pujuan dari banyak kritikus film.

Edge  of Tommorow rilis di tahun 2014 lalu dengan sutradrara Doug Liman. Tak hanya Tom Cruise saja bintang dalam film ini tetapi ada pula Emily Blunt, Brendan Gleeson dan juga Bill Paxton. Dari film ini Anda akan melihat perjalanan Tom Cruise yang dari memerankan karakter penakut akhirnya ia berani dan kuat seiring dengan pengalamannya.

Scroll to top